Ikuti Google Master Trainer- 2020

Ikuti Google Master Trainer- 2020

 Dalam rangka mewujudkan guru dan pemimpin sekolah yang mampu menginspirasi dan memimpin perubahan di era digitalisasi yang memanfaatkan media teknologi informasi dan komunikasi di bidang pendidikan, Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan bekerja sama dengan Google for Education & REFO Indonesia membuka kesempatan bagi seluruh Widyaiswara dan Pengembang Teknologi Pembelajaran (PTP) di lingkungan Ditjen GTK, serta guru dari Guru Berbagi untuk dapat mengikuti Program Google Master Trainer yang dilakukan secara daring. 

training google master traning


training google master traning

Apa itu Google Master Trainer?

Google Master Trainer adalah program pelatihan dan mentoring intensif online mengenai dasar-dasar keahlian penggunaan Google Suite for Education untuk

  • Bertumbuh secara profesional.
  • Bekerja secara efisien dengan G Suite for Education
  • Mengajar dengan interaktif dengan G Suite for Education
  • Sukses mengintegrasikan G Suite for Education dalam pembelajaran jarak jauh.

Mengapa Google Master Trainer?
  • Menginspirasi pemimpin sekolah dan guru memimpin perubahan.
  • Mendapat pengakuan resmi dari Google secara internasional.
  • Mendapat sertifikasi partisipasi program master trainer 32 jam.
  • Mendapat sertifikat penghargaan dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
  • Mendapat sertifikat kontribusi pelatihan guru 32 jam.
  • 1 Akun G Suite for Education.
  • Simulasi Ujian Google Certified Educator Level 1
  • 1 Voucher Ujian Google Certified Educator Level 1
Pendaftaran : bit.ly/kemdikbudgmt1

sumber : Refo