Mengenal Ciri Khusus Pada Tumbuhan

Mengenal Ciri Khusus Pada Tumbuhan

Pada kesempatan kali ini anakbelajar.id akan membahas tentang ciri khusus yang dimiliki tumbuhan. Ciri khusus pada tumbuhan satu dengan yang lain berbeda ciri khusus tumbuhan putri malu dengan teratai berbeda. Manfaat adanya ciri khusus pada tumbuhan untuk menyesuaikan diri dengan lingkungan dan mempertahankan jenisnya. Pada kali ini anakbelajar.id hanya menyebutkan beberapa contoh ciri khusus pada tumbuhan :

Contoh ciri khusus pada tumbuhan
  1. Teratai memiliki daun yang tipis juga merupakan salah satu cara agar daun tumbuhan ini dapat tetap terapung di atas air. Ciri khusus lainnya dari tumbuhan teratai adalah batangnya. Batang teratai berongga yang berfungsi sebagai jalan keluarkan udara. Batang yang berongga menjadikan teratai terapung di air. Bagian daun dan bunga selalu berada di atas permukaan air, sedangkan batang dan akar berada di dalam air. Akar teratai berada di dasar air. Akar ini menambatkan diri dengan kuat di dalam lumpur di dasar air. Hal ini berguna untuk menahan teratai dari hempasan arus air.
  2. Bunga kantung semar memiliki daun yang mangandung madu untuk menarik serangga 
  3. Kaktus memiliki daun berbentuk duri. Hal ini akan mengurangi proses penguapan air dari dalam tubuhnya. Tempat fotosintesis pada tumbuhan kaktus di batang. Batang kaktus memiliki klorofil sehingga bisa melakukan fotosistesis. Batang kaktus besar dan mengembang untuk menyimpan cadangan air. Akar kaktus pada umumnya Panjang sehingga memudahkan untuk mencari air sebanyak mungkin.
  4. Bunga Raflesia merupakan bunga raksasa. Berat bunga ini bisa mencapai tujuh kg. Bunga ini mengeluarkan bau busuk untuk menarik serangga.
  5. Beberapa tumbuhan memiliki duri, seperti mawar, buah salak, buah durian agar terlindung dari pemangsanya.
  6. Pohon bakau memiliki akar tunjang yang mampu menopang batang bakau agar tidak roboh.
  7. Pohon jati menggugurkan daunnya saat musim kemarau untuk mengurangi penguapan
  8. Tanaman putri malu memiliki daun yang dapat mengatup apabila disentuh. Dahannya halus, bercabang dan banyak duri dan tajam, letak durinya jarang. Duri-duri tersebut untuk melindungi diri dari serangga. Jika tanaman putri malu dipotong, maka akan tumbuh akar baru dan akar tersebut menjadi tanaman baru.

ciri khusus tanaman

Demikian contoh ciri khusus pada tumbuhan yang kita bisa jumpai dalam kehidupan sehari-hari dari tumbuhan tersebut. Hal ini menunjukkan bahwa alam memiliki keanekaragaman tumbuhan yang harus kita pelihara dan jaga kelestariannya bersama-sama.